memuat…

Ahmad Fauzi Turtursi (14) wisatawan asal Tigaraksa, Kabupaten Tangerang tewas tenggelam di Pantai Bagedur, Kecamatan Malingping, Kabupaten Lebak, Minggu (22/12/2024). Foto/Istimewa

LEBAK – Ahmad Fauzi Turtursi (14) wisatawan asal Tigaraksa, Kabupaten Tangerang tewas tenggelam di Pantai Bagedur, Kecamatan Malingping, Kabupaten Lebak, Minggu (22/12/2024). Santri Pondok Pesantren Al Mubarok, Tigaraksa itu tenggelam saat berusaha menyelamatkan temannya yang terseret ombak.

Dia nekat menyelamatkan sahabatnya meski tidak bisa berenang. “Kejadiannya pukul 05.30 WIB, korban bersama rekan-rekannya itu sedang berlibur dan memang bermalam. Saat itu mereka berenang dan salah satu rekannya teriak minta tolong karena terseret arus, korban juga berusaha menolong,” kata Satpol PP Kecamatan Malingping Ade Sukartono saat dihubungi, Senin. (23/12/2024).

Rekan korban yang diselamatkan, menurut Ade, berhasil diselamatkan. Sedangkan Fauzi harus terseret besarnya ombak Pantai Bagedur. “Petugas sudah mewarning kalau dilarang berenang sebelum pukul 07.00 WIB atau sampai petugas Balawista berjaga,” tuturnya.

Peristiwa tersebut juga kemudian dilaporkan kepada pihak yang berwajib. Tim dari Basarnas melakukan pencarian. Hingga akhirnya pukul 21.00 WIB korban ditemukan di tempat yang berbeda tepatnya di Pantai Sang-sang, Desa Sukahujan, Kecamatan Cihara.

“Sudah diketemukan, dan dibawa ke RSUD menunggu pihak keluarga tadi…

Tautan sumber

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini