memuat…
PT PLN (Persero) berhasil memulihkan pasokan listrik di Kota Cimahi dan sebagian wilayah Kabupaten Bandung Barat. Foto/istimewa
Hingga Pukul 19.10 WIB pada 9 November 2024, Tim PLN UID Jawa Barat melalui PLN UP3 Cimahi telah berhasil memulihkan pasokan listrik di area terdampak. PLN UP3 Cimahi bergerak cepat mengerahkan tim-tim untuk menilai dan memperbaiki infrastruktur yang rusak, dengan cepat dan aman.
Dari Total Area Terdampak di 4 Unit Layanan Pelanggan (ULP) dengan total 291 gardu dan 56.889 pelanggan, seluruhnya telah menyala normal 100%.
General Manager PLN UID Jabar Agung Murdifi menyatakan PLN berkomitmen penuh untuk dapat melakukan respon percepatan pemulihan sesegera mungkin agar pasokan listrik dapat segera memenuhi kebutuhan masyarakat lagi.
“Kami memahami pentingnya pasokan listrik bagi kehidupan sehari-hari masyarakat, terutama di saat kondisi cuaca ekstrem seperti ini. Respons cepat ini adalah bukti bahwa PLN tidak hanya sekedar menjaga izin listrik, tetapi juga berupaya maksimal untuk memberikan kenyamanan dan keamanan pelanggan dalam segala kondisi,” ujar Agung, Sabtu (9/11/2024).
Dalam proses pemulihan jaringan listrik,…