memuat…

PT Jasa Global Binakarya (JGB). FOTO/dok.SINDOnews

JAKARTA – PT Jasa Global Binakarya (JGB) mengoordinasikan hasil pertemuan dengan Komite Relawan Penggerak Pancasila (KRPP) Tim 8 dengan para pengusaha atau investor AMJ Light Steel House akan berinvestasi di Indonesia. Dari hasil pertemuan disepakati rencana kerja sama dengan para pengusaha serta investor dari Tiongkok yang siap menanamkan investasinya di Indonesia.

Kerja sama ini mendukung program pemerintahan Prabowo yang mendorong pengentasan kemiskinan dan kesejahteraan masyarakat. Khususnya, program pembangunan tiga juta rumah yang dikhususkan untuk masyarakat Indonesia yang belum memiliki tempat tinggal.

JGB, sebagai motor penggerak, di hadapan para pengusaha dan investor dari China memperkenalkan produk mereka, yaitu pembangunan rumah sederhana dan pabrik dengan sistem modernisasi yang sangat efisien dan minimalis dengan bahan-bahan baja ringan yang kekuatan sudah teruji.

Bahkan, produk itu sudah mendapatkan sertifikat dari beberapa negara di Asia maupun Eropa, dan dari segi keamanan kontruksinya terjamin selama 50 tahun, ujar Presiden Direktur Jasa Global Binakarya, Amran Jaya dalam keterangannya dikutip pada Jumat (13/12/2024).

Sementara itu, Sekjen KRPP tim 8 Mangatur Simanjuntak mengatakan, juga mendukung dan mengapresiasi para pengusaha China yang sengaja datang untuk memperkenalkan produknya dan siap bekerja sama di bidang…

Tautan sumber

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini